Masyarakat Pangandaran Nobatkan Ganjar Pranowo Sebagai Bapak Pariwisata

Senin, 03 Oktober 2022 – 22:35 WIB
Masyarakat Pangandaran Nobatkan Ganjar Pranowo Sebagai Bapak Pariwisata - JPNN.com Jabar
Masyarakat Pangandaran Nobatkan Ganjar Pranowo Sebagai Bapak Pariwisata Indonesia. Foto: Ganjar Muda Padjajaran.

jabar.jpnn.com, PANGANDARAN - Dalam rangka membantu menumbuhkan perekonomian khususnya pada sektor wisata di Kabupaten Pangandaran, ribuan sukarelawan Ganjar Muda Padjajaran (GMP) menggelar festival bertema 'Pariwisata Pulih, Indonesia Bangkit', Minggu (2/10).

Koordinator Nasional (Kornas) GMP Rendra Wibawa Setiawan mengatakan, festival yang dihadiri sekitar 2.000 peserta tersebut merupakan bentuk dukungan GMP terhadap sektor pariwisata di Pangandaran.

Pasalnya, semenjak pandemi Covid-19, sektor pariwisata di Kabupaten Pangandaran belum sepenuhnya pulih.

"Tentunya ini adalah bentuk apresiasi kami kepada masyarakat Pangandaran. Kita tahu pascapandemi Covid-19, Pangandaran adalah salah satu daerah yang terdampak cukup parah secara ekonomi," ujar Rendra dalam keterangan tertulisnya, Senin (3/10).

Rendra menuturkan, GMP merupakan wadah anak muda di Jawa Barat yang mengidolakan dan menginginkan Ganjar Pranowo memimpin Indonesia.

Para sukarelawan berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari mahasiswa, aktivis, hingga pengusaha.

Kata Rendra, Ganjar adalah sosok pemimpin dengan segudang kelebihan.

Banyak program Ganjar di Jawa Tengah yang diniai GMP cocok untuk diterapkan secara nasional, mulai dari program pencegahan korupsi yang sangat sukses, pemberdayaan sektor UMKM, hingga pengembangan potensi pariwisata daerah.

Ganjar Pranowo dinobatkan sebagai Bapak Pariwisata Indonesia oleh masyarakat Pangandaran dalam Festival 'Pariwisata Pulih, Indonesia Bangkit'
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News