KPU dan Bawaslu Kabupaten Bogor Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu 2024

Kamis, 01 September 2022 – 18:05 WIB
KPU dan Bawaslu Kabupaten Bogor Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu 2024 - JPNN.com Jabar
Ketua KPU Kabupaten Bogor, Ummi Wahyuni (kanan) dan Kordiv Hukum Humas dan Data Informasi Bawaslu Kabupaten Bogor, Naotalia Apapyo di Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Kamis (1/9/2022). (ANTARA/HO-Humas Pemkab Bogor)

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor mengajak masyarakat untuk menyukseskan Pemilu 2024.

"Karena tidaklah mungkin pemilu ini akan sukses tanpa adanya bantuan dan dukungan dari semua pemangku kepentingan di Kabupaten Bogor," ungkap Ketua KPU Kabupaten Bogor, Ummi Wahyuni, Kamis (1/9).

Menurutnya Kabupaten Bogor memiliki jumlah penduduk terbanyak se-Indonesia di tingkat kota/kabupaten, yakni 5,4 juta jiwa, sehingga dipastikan juga memiliki jumlah daftar pemilih tetap (DPT) terbanyak.

"Pada Pemilu 2019 kami punya 15.000 TPS (tempat pemungutan suara), DPT kami 3,462 juta jiwa. Karena Kabupaten Bogor punya 40 Kecamatan yang terdiri dari 435 desa/kelurahan. Jadi, jumlah DPT Kabupaten Bogor terbesar untuk tingkatan kabupaten dan kota," kata Ummi.

Dia menyebutkan Kabupaten Bogor juga memiliki tantangan lain dalam penyelenggaraan pemilu, yaitu jangkauan wilayahnya sangat luas, yaitu 2.986 kilometer persegi dengan 40 kecamatan.

Kordiv Hukum Humas dan Data Informasi Bawaslu Kabupaten Bogor, Naotalia Apapyo menyebutkan bahwa pihaknya siap bersinergi untuk terus meningkatkan partisipasi politik masyarakat, juga menjalankan fungsi Bawaslu dalam pencegahan, pengawasan, dan penindakan pelanggaran pemilu.

"Itulah peran serta aktif masyarakat, di situ muncullah pengawasan partisipatif yang harus dilakukan oleh sahabat Bawaslu bahkan masyarakat Indonesia. Dari situ juga muncul pesta demokrasi yang betul-betul berintegritas," kata Naotalia. (antara/jpnn)

Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor mengajak masyarakat untuk menyukseskan pesta demokrasi 2024 mendatang.

Redaktur & Reporter : Yogi Faisal

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News