Melalui Festival Seni Tari, Srikandi Jabar Dukung Ganjar Pranowo Jadi Presiden

Jumat, 08 Juli 2022 – 15:10 WIB
Melalui Festival Seni Tari, Srikandi Jabar Dukung Ganjar Pranowo Jadi Presiden - JPNN.com Jabar
Kelompok Srikandi Gajar Jabar deklarasikan dukungannya untuk Gubernur Jateng Ganjar Pranowo agar maju sebagai Capres 2024. Foto: Dokumentasi Panitia

Lebih lanjut, Eva menilai Ganjar adalah sosok pemimpin yang bisa merangkul dan menyatukan masyarakat.

Menurutnya, kemampuan tersebut sangat dibutuhkan bangsa Indonesia, terlebih sebagai sosok yang mencintai budaya lokal.

Oleh sebab itu, Eva menuturkan Srikandi Ganjar Jabar berkomitmen melakukan kegiatan rutin untuk menyosialisasikan sosok Ganjar ke masyarakat di seluruh wilayah Jabar.

Kata Eva, kegiatan seperti ini akan terus dilakukan hingga Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024.

“Kami ada kegiatan-kegiatan setiap minggunya. Kegiatan yang dilaksanakan itu kami round dari seluruh kota-kota yang ada di Jabar, termasuk Purwakarta. Untuk ke depannya, kami akan ada kegiatan seperti ini di berbagai kota lainnya di Jabar,” ucapnya.

Ia berharap, ke depannya Indonesia bisa terus memiliki pemimpin yang merakyat dan mencintai budaya sendiri,

“Harapan untuk Pak Ganjar, semoga bisa menjadi pemimpin Indonesia ke depan ya, dan ada juga nanti ketika pemilihan presiden 2024 supaya Indonesia bisa mempunyai pemimpin yang merakyat dan juga mencintai budayanya sendiri,” imbuhnya. (mcr27/jpnn)

Srikandi Ganjar Jabar gelar kegiatan bertajuk 'West Java Dance Festival', untuk mendukung sosok Gubernur Jateng Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News