Gelombang Dukungan Sukarelawan Anies untuk ASIH di Pilgub Jabar 2024

Selasa, 05 November 2024 – 22:11 WIB
Gelombang Dukungan Sukarelawan Anies untuk ASIH di Pilgub Jabar 2024 - JPNN.com Jabar
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Ahmad Syaikhu dan Ilham Akbar Habibie. Foto: Source for JPNN.

“Kita semua insya Allah mudah-mudahan punya gubernur nanti dipimpin oleh Bapak Syaikhu bersama Bapak Ilham Habibie,” ungkapnya.

- Yayasan Pangeran Sumedang (YPS)

Tak ketinggalan, Yayasan Pangeran Sumedang (YPS) dan Ormas Rukun Wargi Sumedang (RWS) juga ikut memberikan dukungannya untuk pasangan ASIH pada Pilgub Jabar 2024.

Ketua YPS, Raden KH Dede Haidar mengungkapkan, dukungan YPS terhadap paslon ASIH bukan tanpa alasan. Dia menyebut, Syaikhu telah memenuhi kriteria pemimpin ideal menurut prinsip Sunda yakni bibit, bebet, dan bobot.

Selain itu, dengan latar belakang sebagai putra asli Cirebon dan cucu pejuang kemerdekaan Kiai H Abdul Khoir serta kemampuan yang dimilikinya, Syaikhu dianggap sangat sesuai untuk memimpin Jabar.

“Insya Allah itu sebagai wujud kita mengapresiasi beliau, bahwa beliau memang seorang santri yang asli dari Jawa Barat. Kebetulan kita kan Pangeran Santri ini menasabkannya ke Cirebon jadi kita pakaikan sebagai tanda penghormatan kepada beliau,” kata Dede, Minggu (20/10/2024).

Dari empat paslon di Pilgub Jabar 2024, kata Dede, hanya Ahmad Syaikhu sebagai sosok yang cocok untuk memimpin Jawa Barat dengan latar belakangnya.

“Kita lihat calon pemimpin di Jawa Barat, mana yang latar belakangnya santri, saya lihat Ustadz Syaikhu beliau pernah mondok dan seorang hafiz Qur’an. Saya kira cocok kepada beliau untuk memimpin di Jawa Barat,” tegasnya.

Dukungan untuk paslon Ahmad Syaikhu - Ilham Habibie dari sukarelawan Anies Baswedan di Pilgub Jabar datang dari berbagai daerah.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News