KPU Kota Bogor Kukuhkan 18 PPK Untuk Pilkada 2024

Selasa, 04 Juni 2024 – 16:00 WIB
KPU Kota Bogor Kukuhkan 18 PPK Untuk Pilkada 2024 - JPNN.com Jabar
Ketua KPU Kota Bogor, Habibi Zaenal Arifin. Foto: Yogi Faisal/JPNN.com

Habibi juga mengingatkan agar Sekretariat PPK yang sudah dikukuhkan ini tidak berafiliasi baik dengan salah satu atau pasangan Calon Wali Kota Bogor pada Pilkada 2024.

"Kami tidak ingin ada salah satu atau bagian dari Sekretariat ini terafiliasi dengan salah satu atau pasangan calon manapun. Mereka harus sama dengan teman-teman PPK yang lain, alias harus senantiasa netral," ujarnya.

Lebih lanjut, mereka ini akan mengelola operasional untuk PPK, mendistribusikan sekaligus membuat laporan SPJ keuangan yang nantinya diserahkan kenSekretaris KPU Kota Bogor.

"Jabatan Sekretariat PPK sesuai dengan massa jabatan PPK," ucapnya.

Ketua Divisi Sosialisasi Partisipasi Masyarakat KPU Kota Bogor, Darma Djufri menjelaskan setelah dikukuhkan mereka ini akan berjalan bersama di tingkat kecamatan dan PPK.

Dirinya berharap dapat terjalin komunikasi dan sinergitas yang baik antara PPK dan Sekretariat PPK yang sudah mendapat surat keputusan (SK) dari Pj Wali Kota Bogor.

"Setelah ini mereka akan rapat, sejauh ini suport dari Sekretariat sangat membantu di pilkada sebelumnya," tutupnya. (mar7/jpnn)

KPU Kota Bogor kukuhkan sekaligus menandatangani pakta integritas Sekretariat PPK untuk Pilkada 2024.

Redaktur & Reporter : Yogi Faisal

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News