Wali Kota Depok Pantau Rekapitulasi Perhitungan Suara Tingkat Kecamatan
jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok Mohammad Idris melakukan monitoring rekapitulasi penghitungan suara pemilu 2024 tingkat kecamatan, Sabtu (17/2).
Idris mengatakan, bahwa pemilihan umum di Kota Depok telah berjalan dengan baik dan lancar.
“Ini semua berkat kekompakan, kebersamaan kita, mudah-mudahan ini bisa dilanjutkan kebersamaaan ini, sehingga harmonisasi Bangsa Indonesia khususnya di Kota Depok ini bisa kita buktikan,” ucapnya.
Baca Juga:
Kata Idris, rekapitulasi akan terus berlangsung di beberapa kecamatan.
“Rekapitulasi ini memang masih akan terus berlangsung, dan ada beberapa kecamatan yang belum selesai menginput,” terangnya.
Dia mengaku, akan terus melakukan monitoring dan mengawal proses rekapitulasi berlangsung.
“Iya ini akan dikawal terus oleh Forkopimda,” tuturnya.
Dia juga mengucapkan terima kasih, kepada KPU dan Bawaslu yang telah bekerja keras dalam Pemilu 2024.
Wali Kota Depok, Mohammad Idris bersama jajaran Forkopimda melakukan monitoring rekapitulasi perhitungan suara Pemilu 2024 tingkat kecamatan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News