Mencoblos di TPS Kota Bandung, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin Hanya Pilih Capres dan Cawapres

Rabu, 14 Februari 2024 – 11:07 WIB
Mencoblos di TPS Kota Bandung, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin Hanya Pilih Capres dan Cawapres - JPNN.com Jabar
Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin seusai mencoblos Pemilu 2024 di TPS 15 Kelurahan Kacapiring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Rabu (14/2). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024.

Pagi tadi, Bey mencoblos di TPS 15 Kelurahan Kacapiring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Rabu (14/2). 

Bey yang semula dijadwalkan nyoblos di TPS Jalan Garut bersama ibunya, rupanya berpindah ke TPS Jalan Cianjur. 

Ia datang seorang diri dan langsung menyerahkan kertas undangan pemilih kepada panitia TPS. Setelah itu Bey menunggu bersama dengan masyarakat lainnya. 

Tak berselang lama dari kedatangannya, nomor urut Bey dipanggil dan masuk ke bilik suara. Di sana ia hanya mencoblos formulir A5 atau capres/cawapres saja. 

"Alhamdulillah hari ini saya sudah melaksanakan hak saya sebagai warga negara menggunakan hak pilih saya," kata Bey ditemui seusai mencoblos di TPS 15, Jalan Cianjur, Kota Bandung. 

Dalam Pemilu ini Bey tidak mencoblos sesuai domisilinya karena tugasnya sebagai Pj Gubernur Jabar.

Ia mencoblos di TPS domisili ibunya, karena itu juga Bey tak bisa memilih baik itu untuk DPR RI, DPRD Provinsi, Kota, dan DPD. 

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mencoblos di TPS 15 Kacapiring, Kota Bandung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News