Loyalis Jokowi Projo Jabar Dukung Prabowo dan Airlangga untuk Pilpres 2024

Senin, 10 Juli 2023 – 07:05 WIB
Loyalis Jokowi Projo Jabar Dukung Prabowo dan Airlangga untuk Pilpres 2024 - JPNN.com Jabar
Ormas loyalis Presiden Joko Widodo, DPD Projo Jabar memberikan sinyal dukungan untuk Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto sebagai capres dan cawapres 2024. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Organisasi kemasyarakatan (Ormas) Projo Jawa Barat merekomendasikan pasangan Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto sebagai Capres dan Cawapres pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Rekomendasi tersebut merupakan hasil daripada konferensi daerah atau konferda DPD Projo Jabar di Kota Bandung, Minggu (9/7).

"Kami sepakat, dari beberapa DPC dan akhirnya yang terbanyak (usulan dari DPC Projo) itu adalah Prabowo dan Airlangga," ucap Ketua DPD Projo Jabar, Djoni Suherman dalam keterangan tertullisnya kepada JPNN.com, dikutip Senin (10/7).

Djoni menuturkan, rekomendasi tersebut akan diserahkan ke DPP Projo untuk dibahas dalam Rapat Kerja Nasional atau Rakernas pada bulan September 2023.

Oleh karena itu, keputusan DPD Projo Jabar hanya bersifat rekomendasi. Artinya, keputusan dukung mendukung capres dan cawapres tergantung dari hasil Rakernas DPP Projo.

"Kami cuma mengusulkan dari Jabar ke DPP, karena itu nanti akan dibawa di rakernas DPP," ujar Djoni.

Dari 16 DPC yang hadir, Djoni menyebut, terdapat sembilan DPC yang merekomendasikan pasangan Prabowo dan Airlangga. Sementara itu, sisanya merekomendasikan pasangan Prabowo dan Erick Thohir, hingga Prabowo Ganjar Pranowo.

Mayoritas DPC menilai, pasangan Prabowo dan Airlangga direkomendasikan karena keduanya dinilai sudah teruji dalam membangun Indonesia menjadi lebih baik.

Ormas loyalis Presiden Joko Widodo, DPD Projo Jabar memberikan sinyal dukungan untuk Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto sebagai capres dan cawapres 2024.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News