Waspada, Penambahan Kasus Harian Covid-19 di Kota Bandung Mulai Tinggi
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mencatat, terjadi penambahan kasus aktif Covid-19 sebanyak 593 kasus dalam satu hari.
Penambahan kasus ini menjadi yang paling banyak sejak gelombang kedua Covid-19 pada Juli 2021.
Ada pun lonjakan penambahan kasus harian Covid-19 terakhir, terjadi pada 28 Juli 2021, yakni sebanyak 646 orang.
Sehingga, angka penambahan kasus sebanyak 593 orang pada Selasa (8/2) menjadi yang paling banyak terjadi sejak 28 Juli 2021.
"Per data kemarin, satu hari saja ada lompatan lebih dari 500 kasus yang menjadi penambahan jumlah kumulatif kasus aktifitas di Bandung," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna di Bandung, Rabu (9/2).
Selain itu, tercatat sejak 28 Juli 2021, angka penambahan kasus Covid-19 belum pernah melebihi angka 500 orang dalam satu hari.
Dengan penambahan kasus baru ini, kini angka kasus aktif covid-19 di Bnaudng menjadi sebanyak 2.420 orang. Sebelumnya, angka kasus aktif belum pernah melebihi 2.000 sejak 1 September 2021.
Meski di awal 2022 mulai terjadi lonjakan Covid-19, angka kematian di Kota Bandung hanya bertambah empat orang sejak 1 Januari 2022.
Kota Bandung mencatatkan penambahan kasus harian Covid-19 sebanyak 593 kasus. Penambahan ini menjadi yang terbanyak sejak gelombang kedua Covid-19 pada Juli 2021.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News