Adul Ungkap Kebiasaan Herry Wirawan di Pesantren Antapani Bandung

Kamis, 16 Desember 2021 – 16:15 WIB
Adul Ungkap Kebiasaan Herry Wirawan di Pesantren Antapani Bandung - JPNN.com Jabar
kondisi pesantren ketiga milik terdakwa kasus pencabulan 13 santriwati Herry Wirawan di kawasan Antapani, Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Terdakwa kasus pencabulan 13 santriwati di Bandung Herry Wirawan, diketahui memiliki tiga bangunan pesantren yang tersebar di beberapa titik. Salah satu bangunannya ada di Jalan Sukanagara, Antapani.

Bangunan berlantai dua itu, tertulis dalam surat dakwaan sebagai salah satu tempat kejadian perkara (TKP) Herry Wirawan melakukan tindakan bejatnya.

Berdasarkan pantauan JPNN.com, bangunan itu sekarang sudah kosong. Tidak ada lagi aktivitas kegiatan para santri.

Di depan bangunan terpasang tiga buah plang bertuliskan Kantor Sekretariat Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT), Koperasi Syari'ah Al-Ikhlas KKMT, dan Forum Pondok Pesantren Kota Bandung (FPP).

Salah seorang warga setempat, Adul mengatakan bangunan itu sudah tidak lagi dipakai sejak tahun 2018.

"Dulu anak-anak santri ramai suka ada kegiatan mengaji, bacaan Asmaul Husna," kata Adul di lokasi pesantren, Kamis (16/12).

Lebih lanjut, Adul mengungkapkan sosok Herry Wirawan dan santri-santrinya dikenal tertutup di kalangan warga sekitar.

Adul yang setiap hari menjajakan dagangan sayuran di samping pesantren itu, membeberkan situasi selama ia berjualan di sana.

Warga Antapani mengungkap kebiasaan terdakwa kasus pencabulan 13 santriwati Herry Wirawan. Begini kesaksiannya
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News