Ciro Alves Jadi Kunci Kemenangan Persib Kontra PSS Sleman

Minggu, 05 Februari 2023 – 19:45 WIB
Ciro Alves Jadi Kunci Kemenangan Persib Kontra PSS Sleman - JPNN.com Jabar
Pelatih Persib Luis Milla didampingi kapten Achmad Jufriyanto post-match melawan PSS, Minggu (5/2). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung menyamai rekor tak terkalahkan Persikabo, pada musim 2019. Di mana tim asal Bogor itu tak terkalahkan dalam 14 laga.

Skuad Persib Bandung masih belum terkalahkan di bawah asuhan pelatih Luis Milla di Liga 1 2022/2023.

Teranyar, mereka mengalahkan PSS Sleman 2 – 0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Bermain di hadapan ribuan Bobotoh, Persib tak menyia-nyiakan kesempatan untuk merebut posisi klasemen dari Persija Jakarta.

Bermain menyerang sejak babak pertama, dua gol bersarang di gawang M Ridwan.

Aktor dari dua gol itu adalah Ciro Alves. Striker asal Brazil itu menciptakan gol pada menit 27 dan 40.

“Saya ucapkan terima kasih kepada pemain yang selalu menunjukkan permainan terbaiknya,” kata pelatih Persib Luis Milla dalam post-match melawan PSS, Minggu (5/2).

Milla mengakui dalam pertandingan hari ini, anak asuhnya bermain sangat baik pada babak pertama.

Striker Persib Ciro Alves berhasil memasukan dua gol ke gawang PSS Sleman dan membuat timnya memenangkan laga dengan skor akhir 2 - 0.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News