Riuh Penonton Kembali Bergema di GBLA, Ridwan Kamil Bahagia

Sabtu, 30 Juli 2022 – 18:40 WIB
Riuh Penonton Kembali Bergema di GBLA, Ridwan Kamil Bahagia - JPNN.com Jabar
Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat menyaksikan laga Persib vs Madura United di Stadion GBLA. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyambut baik kebangkitan euforia sepak bola di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Hal itu diungkapkan orang nomor satu di Jawa Barat tersebut, seusai menyaksikan pertandingan laga kandang Persib vs Madura United di GBLA pada Jumat sore (30/7).

Ridwan Kamil mengaku bahagia karena akhirnya bisa menyaksikan kembali pertandingan Persib di stadion. Setelah 3 tahun tidak dipakai pertandingan sepakbola, kini Persib kembali ke markasnya yakni Stadion GBLA.

“Di luar pertandingan, saya berbahagia. Setelah tiga tahun tidak nyetadion batu hari ini saya bersama istri bisa hadir,” kata Ridwan Kamil.

Lebih lanjut, pria yang kerap disapa Kang Emil itu menambahkan, hasil evaluasi dalam penyelenggaraan pertandingan, sudah baik.

Para penonton yang hendak masuk ke stadion sudah ditahan di depan untuk dicek kepemilikan tiket resminya.

Skema empat ring pengamanan, menurutnya berhasil menyisir penonton tak bertiket yang datang ke stadion.

“Saya evaluasi dulu, penyelenggaraan sudah sangat baik. Kami pun tadi sempat diadang di ujung, untuk memastikan yang tidak punya tiket tidak bisa masuk seperti di pertandingan kemarin,” ucapnya.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan perasaannya seusai menyaksikan pertandingan Persib vs Madura United di Stadion GBLA.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News