Tunggu Kepastian Renovasi GBLA, Persib Ajukan Pengajuan Venue di Stadion Si Jalak Harupat
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) masuk dalam daftar stadion yang akan diperbaiki oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Artinya, Persib Bandung yang bermarkas di GBLA harus pindah venue untuk mengarungi sisa kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.
Berdasarkan informasi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bandung, Persib mengajukan surat permohonan peminjaman Stadion Si Jalak Harupat (SJH).
Informasi itu pun dibenarkan oleh Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono.
Teddy mengakui manajemen mengirimkan surat penggunaan Stadion Si Jalak Harupat.
“Memang benar kami sudah mengirimkan surat ke Kabupaten Bandung penggunaan Si Jalak Harupat,” kata Teddy di Bandung, Minggu (7/1).
Pihaknya mengajukan Stadion Si Jalak Harupat dikarenakan GBLA akan direnovasi oleh PUPR. Hanya saja ia belum mengetahui jadwal pasti renovasi stadion berstandar internasional itu.
“Kami belum tahu kapan akan direnovasinya, masih menunggu dari pihak PUPR-nya,” ungkapnya.
Persib Bandung bersurat ke Dispora Kabupaten Bandung untuk meminta izin menggunakan Stadion Si Jalak Harupat selama GBLA direnovasi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News