Sontoloyo, Pelajar di Bandung Kedapatan Bawa Sajam Sambil Nongrkong

Selasa, 06 Desember 2022 – 14:00 WIB
Sontoloyo, Pelajar di Bandung Kedapatan Bawa Sajam Sambil Nongrkong - JPNN.com Jabar
Ilustrasi senjata tajam. ANTARA/HO-Polres Serang

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Seorang siswa SMA di Kota Bandung kedapatan membawa senjata tajam (sajam) jenis celurit yang disembunyikan di balik jaket.

Kapolsek Bandung Wetan Kompol Asep Saepudin mengatakan, penemuan siswa bawa sajam pertama kali diketahui saat jajarannya melakukan patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu (3/12).

Para siswa yang sedang asyik nongkrong di daerah Jalan Bengawan, kemudian dilakukan pemeriksaan. Sampai akhirnya, petugas menemukan satu siswa yang kedapatan membawa celurit.

“Dua pemuda diamankan, salah satunya masih di bawah umur. Dia pelajar SMA di Bandung, dan sajam yang kami dapatkan masiah disimpan si pelajar, di dada di balik bajunya,” kata Asep ditemui di kantornya, Selasa (6/12).

Pascakejadian polisi kemudian memanggil kedua orang tua siswa dan juga pihak sekolah.

Polisi pun mengimbau agar para siswa SMA maupun SMP di Bandung tidak berkumpul seusai jam sekolah.

Hal itu guna menghindari terjadinya aksi kriminalitas maupun tindakan yang merugikan lainnya.

“Dengan kejadian seperti itu, kami menghubungi pihak kesiswaan wilayah Kota Bandung – Cimahi dan agar mengawasi para siswanya untuk tidak terbawa-bawa dalam aksi mencelakai orang lain,” ucap Kanit Reskrim Polsek Bandung Wetan AKP Asep Wahidin.

Polsek Bandung Wetan mengamankan pelajar yang kedapatan membawa senjata tajam saat sedang nongkrong. Begini tindakan polisi.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News