Polisi Memburu Gerombolan Pembunuh Sadis di Sukabumi
jabar.jpnn.com, SUKABUMI - Polisi memburu pelaku pembunuhan pemuda berinsial S di Kabupaten Sukabumi. Diduga, pelaku lebih dari satu orang.
Kepala Urusan Pembinaan Operasi Satreskrim Polres Sukabumi Ipda Ruskan mengatakan, pihaknya telah membentuk tim untuk memburu para pelaku pembunuhan di wilayah di Kampung Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu tersebut.
"Kami masih melakukan penyelidikan dan sudah membuat tim untuk memburu pelaku yang telah melakukan penganiayaan terhadap S yang mengakibatkan korban tewas akibat luka tusuk," ujar Ruskan.
Ruskan menuturkan, berdasarkan hasil penyelidikan di antaranya pemeriksaan saksi-saksi, dapat disimpulkan pelaku lebih dari satu orang.
"Pelaku diduga lebih dari satu orang," ujar Ruskan.
Lebih lanjut, Ruskan menjelaskan, kejadian naas yang menimpa S bermula saat korban bersama rekannya berboncengan menggunakan sepeda motor untuk nonton bareng sepak bola, kemudian dihadang gerombolan pemuda yang mengendarai sepeda motor.
Kemudian, kata Ruskan, gerombolan tersebut tanpa basa-basi langsung mengeluarkan senjata tajamnya dari balik bajunya dan secara membabi buta menyabetkan ke arah S dan rekannya.
Korban pun sempat melarikan diri sejauh sekitar 200 meter ke arah Kantor Desa Jayanti. Hal ini diketahui berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) terdapat ceceran darah korban.
Satreskrim Polres Sukabumi memburu pelaku pembunuhan seorang pemuda di Pelabuhanratu. Pelaku diduga lebih dari satu orang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News