Dicecar 30 Pertanyaan oleh Polisi, Anggy Umbara Akui Hal Mistik Jadi Motif Pembuatan Film Vina

Jumat, 07 Juni 2024 – 12:30 WIB
Dicecar 30 Pertanyaan oleh Polisi, Anggy Umbara Akui Hal Mistik Jadi Motif Pembuatan Film Vina - JPNN.com Jabar
Anggy Umbara selaku sutradara film 'Vina: Sebelum 7 Hari' seusai diperiksa oleh penyidik Ditreskrimum Polda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung. Foto: sources for JPNN

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat (Jabar) telah rampung memeriksa Sutradara Anggy Umbara.

Anggy diperiksa sebagai orang yang menyutradai film ‘Vina: Sebelum 7 Hari’. Ia diperiksa bersama dengan produser Dheeraj Kalwani.

Seusai diperiksa, Anggy mengungkapkan pengalaman pertamanya tersebut kepada awak media. Dia mengaku dicecar 30 pertanyaan oleh penyidik.

Seluruh pertanyaan mengarah pada proses pembuatan film Vina yang tayang di bioskop pada 8 Mei 2024 lalu.

“Inti poinnya, mereka mau tahu kami dapat ceritanya dari mana, dari versi yang mana segala macam. Detail-detail filmnya, ya sudah kami ceritakan semua,” kata Anggy, Jumat (7/6).

Anggy pun bercerita bagaimana awal mula dirinya tertarik menggarap fim Vina. Salah satunya dari sisi supranatural.

Menurutnya, sebagai sutradara hal-hal seperti supranatural adalah sesuatu yang menarik dan punya daya jual. Maka dari itu, ia melihat kalau kasus Vina layak untuk difilmkan.

“Awalnya saya ditawari produser kira-kira kasus ini kalau difilmkan bagaimana? Saya bilang menarik banget karena ada sisi suprnatural dari dalam kasus. Belum pernah kejadian di mana-mana dan ini banyak pesan yang bisa diambil dari sini,” jelasnya.

Sutradara Anggy Umbara banyak ditanya seputar pembuatan film Vina saat diperiksa oleh penyidik Ditreskrimum Polda Jabar.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News