Polisi Gadungan Gemar Judi Slot Ditangkap di Bandung, Tipu Wanita Hingga Ratusan Juta

Rabu, 06 Maret 2024 – 15:15 WIB
Polisi Gadungan Gemar Judi Slot Ditangkap di Bandung, Tipu Wanita Hingga Ratusan Juta - JPNN.com Jabar
David Heydar Pratama (tengah), polisi gadungan yang ditangkap Unit Reskrim Polsek Regol dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolsek Regol, Jalan Moch Toha, Kota Bandung, Rabu (6/3). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

Tak lama seusai dilaporkan, pelaku berhasil diamankan di indekosnya yang terletak di daerah Dago, Kota Bandung.

Dari pemeriksaan yang dilakukan, David mengaku uang yang diambil dari korban digunakan untuk berjudi slot. David juga mengaku sudah pernah melakukan aksi serupa di wilayah Sukabumi.

"Uangnya digunakan untuk gaya hidup, ada yang digunakan untuk beli sesuatu dan ada juga yang untuk main judi slot," tuturnya,

Dalam pengungkapan itu, polisi turut mengamankan barang bukti berupa seragam polisi, pin Reserse, hingga korek api berbentuk senjata api.

Akibat perbuatannya, pelaku disangkakan Pasal 378 KUHP tentang penipuan dengan ancaman penjara 4 tahun. (mcr27/jpnn)

Unit Reskrim Polsek Regol menangkap seorang pria dengan nama David Heydar Pratama yang menyamar sebagai polisi untuk melakukan penipuan.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News