Jari Pegawai Minimarket di Kota Depok Putus Gegara Nekat Lawan Pencuri Bersajam

Rabu, 23 Agustus 2023 – 17:30 WIB
Jari Pegawai Minimarket di Kota Depok Putus Gegara Nekat Lawan Pencuri Bersajam - JPNN.com Jabar
Ilustrasi pencurian. Grafis: Rahayuning Putri Utami/JPNN.com

jabar.jpnn.com, DEPOK - Aksi perampokan terjadi di sebuah minimarket di Jalan Gas Alam, Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, pada Selasa (22/8) malam.

Kapolsek Cimanggis, Kompol Arief Budiharso mengatakan akso perampokan ini terjadi sekitar pukul 22.30 WIB, saat minimarket tersebut hendak tutup.

Dia menjelaskan saat dua korban yang merupakan pagawai minimarket tersebut berinisial RK dan TDP sedang bersiap-siap menutup toko, tiba-tiba datang kawanan pencuri dengan menggunakam sepeda motor.

"Ketika akan menutup toko, tiba-tiba datang pelaku menggunakan sepeda motor sambil menodongkan senjata tajam dan mengancam korban untuk membuka brankas toko," ucap Arief, Rabu (23/8).

Korban yang merasa takut karena di bawah ancaman, akhirnya menunjukan lokasi brankas.

"Kemudian pelaku mengambil sejumlah uang yang berada di dalam brankas tersebut, dan pelaku lainnya mengambil rokok yang berada di depan kasir," ujarnya.

Setelah pelaku berhasil mengambil sejumlah uang dan rokok, pelaku berusaha melarikan diri, kemudian korban bersama temannya melakukan perlawanan hingga mengakibatkan korban menderita luka putus jari.

"Korban sempat melakukan perlawanan, hingga jari manis tangan sebelah kiri putus dan teman korban menderita luka sobek pada jari manis dan kelingking tangan sebelah kiri," tuturnya.

Aksi pencurian terjadi di sebuah minimarket di Kota Depok, yang menyebabkan uang dan rokok raib hingga jari pegawai putus lantaran sempat melakukan perlawanan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News