Ajang Motor Trail di Bandung Ricuh, Peserta Ngamuk, Begini Kata Polisi

Selasa, 07 Maret 2023 – 14:45 WIB
Ajang Motor Trail di Bandung Ricuh, Peserta Ngamuk, Begini Kata Polisi - JPNN.com Jabar
Ilustrasi garis polisi. Foto: dok.JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Kompetisi sepeda motor trail yang digelar di Kampung Cai, Ranca Upas, Kabupaten Bandung ricuh.

Rekaman video kericuhan itu pun viral di media sosial Instagram. Dalam video terlihat para peseta trail sempat mengamuk hingga merusak tiga unit sepeda motor yang diketahui merupakan doorprize acara.

Kapolsek Ciwidey Iptu Anjar Kusumah mengatakan, ajang trail sepeda motor di Ranca Upas itu digelar pada Minggu (6/3).

Kegiatan tersebut diperkirakan diikuti kurang lebih 3.000 orang peserta.

Kata Anjar, pada pelaksanaan kegiatan tersebut terjadi kesalahpahaman antarapanitia dan peserta,

Para peserta di awal kegiatan membayar tiket Rp 200.000 untuk tiket masuk Ranca Upas, makan, minum, dan hadiah.

Namun, pada pelaksanan kegiatan, para peserta diminta mengembalikan uang tiket masuk, makan dan minum, serta hadiah ditunda untuk dibagikan.

“Para pesera melampiaskannya dengan merusak dan membakar hadiah berupya tiga unit sepeda motor bekas,” katanya dikonfirmasi, Selasa (7/3).

Ajang motor trail di Ranca Upas, Kabupaten Bandung berakhir dengan kericuhan. Para peserta kecewa hingga mengamuk dan membakar sepeda motor.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News