DPMPTS Jabar: Realisasi Investasi 2022 Mencapai Rp 174,6 Triliun
Sabtu, 04 Februari 2023 – 11:27 WIB
"Serapan tenaga kerja berasal dari perusahaan PMA sebesar 109.789 orang dan dari perusahaan PMDN sebesar 75.681 orang,” ujarnya.
Pada tahun 2022, jumlah proyek yang direalisasikan adalah sebesar 36.490 proyek, naik sebesar 14,7 persen dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.
Noneng menambahkan, perusahaan PMDN memberikan kontribusi yang besar terhadap pertumbuhan proyek di periode tersebut, yaitu berhasil merealisasikan proyek sebesar 24.071 proyek dari 36.490 proyek.
Iklim investasi di Jawa Barat berhasil dibangun dengan baik oleh provinsi dan kabupaten/kota, ini memberikan rasa aman bagi penanaman modal, juga berpengaruh pada biaya investasi.
Realisasi investasi di Jawa Barat sepanjang tahun 2022 mencapai Rp 174,6 triliun.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News