Gotong Royong Warga Cibinong Bangun Pesantren Gratis
Ke depan, kata Widya, di lahan 1.000 meter ini, para santri akan digembleng menjadi tahfidz Quran dan ditambah dengan keahlian maupun keterampilan yang mampu membuat mereka mandiri mengejar cita-citanya.
Pesantren ini juga bergandengan dengan salah satu mitra lembaga pendidikan di Australia yakni Hunting tower School Australia dan Arab Saudi.
"Salah satu santri kami, sekarang dalam proses untuk melanjutkan belajar dapat beasiswa di King Abdul Aziz, Arab Saudi. Kami juga ada kerja sama bantuan dari Australia," ujarnya.
Ketua Umum Yayasan KH Udjang Sidiq, yakni Haji Silahudin Sidiq mengungkapkan bahwa haru terasa bagi keluarga besarnya karena kini telah mewujudkan cita-cita ayahnya membuat sebuah pesantren hasil kolaborasi dengan pejuang pendidikan anak-anak yatim dann dhuafa.
"Kami berterima kasih kepada semua, terima kasih kepada Bu Widya, cita-cita Ayah saya sekarang terwujud. Semoga anak-anak menjadi sholeh dan sholehah dan para donatur berkah hidupnya. Pesantren ini semoga segera mendapat legalitas dari pemerintah, kita dalam proses menunggu itu," ujarnya.
Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor Tuti Alawiyah mengapresiasi langkah pendirian Pesantren Widya Silahudin Sidiq dengan rentetan perjuangan yang panjang dan mampu mendidik santri-santri menjadi hafidz 30 juz bahkan mendapatkan beasiswa hingga ke Universitas King Abdul Aziz.
Bagi santri berprestasi menjadi hafidz Quran, kata Tuti, akan mendapatkan tiket umrah sebagai bentuk apresiasi dan dukungan darinya.
Tuti pun berkomitmen memperjuangkan infrastruktur jalan di sekitar pesantren agar bisa diakses dengan lebih baik oleh para santri. Selain itu, gedung pesantren yang masih satu lantai pun akan menjadi perhatian dewan ke depan untuk mewujudkan desain awal hingga tiga lantai.
Cerita Widya Burlian Al-Kalabi membangun pesantren gratis, Al Qur'an Widya Silahudin Sidiq di Bogor, untuk warga tak mampu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News