Penuturan Polisi Ihwal Ledakan Tabung Gas 12 Kilogram di Marsaid Residence

Kamis, 05 Januari 2023 – 17:40 WIB
Penuturan Polisi Ihwal Ledakan Tabung Gas 12 Kilogram di Marsaid Residence - JPNN.com Jabar
Kondisi rumah di Marsaid Residence usai terjadi ledakan tabung gas 12 kilogram. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Pihak kepolisian angkat bicara terkait ledakan tabung gas 12 kilogram, di Marsaid Residence, Kelurahan Bojong Pondok Terong, Kecamatan Cipayung, Kota Depok.

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Triharjadi menerangkan ledakan tersebut terjadi karena kebocoran gas dan ruangan tertutup.

"Jadi, bukan tabungnya yang meledak, tetapi gas bocor dan ruangan tertutup, kemudian kompor dinyalakan akhirnya meledak," ucapnya saat dihubungi, Kamis (5/1).

Dirinya menjelaskan bahwa saat korban bangun tidur dia sempat mencium bau gas di dalam rumahnya, tetapi kondisi pintu semua tertutup.

"Korban bangun tidur mencium bau gas di rumahnya, tetapi dia biasa saja. Kemudian pintu semua dalam keadaan tertutup belum dibuka," ujarnya.

Triharjadi menerangkan bahwa sebenarnya korban tinggal di Pasar Minggu, Jakarta Selatan dan lokasi kejadian merupakan rumah anaknya yang hendak dijual.

"Rumah itu kosong, korban baru datang kemarin mau beres-beres karena rumah anaknya itu mau dijual, sehingga dia datang kesini," jelasnya.

Hingga kini, korban masih dalam penanganan medis di RS Citama, Pabuaran, Kabupaten Bogor.

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Triharjadi sebut ledakan tabung gas 12 kilogram tersebut terjadi karena ada kebocoran gas dan ruangan tertutup.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News