Bandung Rawan Begal, Pemkot Anggarkan 24 Miliar Untuk PJU dan PJL

Kamis, 17 November 2022 – 16:00 WIB
Bandung Rawan Begal, Pemkot Anggarkan 24 Miliar Untuk PJU dan PJL - JPNN.com Jabar
Ilustrasi uang rupiah. Foto: dok.JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengaku prihatin atas peristiwa pembegalan yang menimpa dua warganya yang terjadi di Jalan Sudirman, perbatasan Kota Bandung – Cimahi, Rabu (16/11).

Dia menginstruksikan kepada jajarannya agar menambah fasilitas penerangan jalan umum (PJU) dan kamera pengawas atau cctv di sejumlah ruas jalan rawan tindak kejahatan.

“Saya tetap mengingatkan agar masyarakat kalau tidak ada kepentingan malam jangan keluar, tetapi kalau terpaksa harap berhati-hati,” katanya di Balai Kota Bandung, Kamis (17/11).

Yana mengatakan pihaknya terus berupaya menambah infrastruktur jalan seperti lampu penerangan dan kamera cctv.

Adapun menurutnya, pelaku begal yang menganiaya dua korban itu sempat terpantau kamera pengawas.

Kata Yana, Pemkot Bandung sudah menganggarkan dana fasilitas penerangan dengan jumlah besar.

Nilainya mencapai Rp 24 miliar untuk PJU dan penerangan jalan lingkungan (PJL), termasuk penambahan kamera cctv.

“Kalau enggak salah di anggaran perubahan kami itu anggarakan Rp 24 miliar untuk PJU dan PJL,” jelasnya.

Pemkot Bandung menganggarkan Rp 24 miliar untuk penambahan fasilitas PJU dan PJL, serta kamera cctv menyusul maraknya aksi begal di jalanan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News