Kontroversi Pernyaatan Emil Soal IKN Bakal Sepi, Begini Solusi yang Ditawarkan

Selasa, 25 Oktober 2022 – 22:32 WIB
Kontroversi Pernyaatan Emil Soal IKN Bakal Sepi, Begini Solusi yang Ditawarkan - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

“Saya beberapa waktu lalu ngobrol dengan pengusaha kuliner dan lain sebagainya untuk coba memulai meramaikan dan membawa populasi orang Sunda ke IKN,” jelasnya.

Upaya ini dilakukan karena menurutnya, bagaimanapun ini adalah Ibu Kota Negara.

Pihaknya juga mengingatkan agar semua pihak belajar jernih dalam diskusi ilmiah. Analisa dalam diskusi pun tidak boleh diambil sepotong.

“Kalau sedang bahas isu-isu itu kami sedang cari solusinya agar IKN ini sukses. Kesimpulannya ini tanggung jawab saya, yang dari awal ikut mendukung jadi juri IKN untuk terus mengikhtiarkan hal-hal baik termasuk dukungan dari Jawa Barat,” terangnya.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menilai IKN yang nantinya bernama Nusantara bisa terancam jadi kota yang sepi.

Ancaman itu bisa saja terjadi apabila IKN tidak bisa menarik populasi masuk ke dalam kota dan hanya mengandalkan pegawai pemerintahan sebagai populasi utamanya.

“IKN it’s a long term (project), sebuah PR besar. Karena gimana attract populasi pindah ke sana it’s a challenge,” kata pria yang karib disama Emil dalam diskusi Synergy Ngopi dengan Jababeka di President University, Cikarang, Jumat (21/10).

Menurutnya, apabila IKN hanya diisi oleh PNS maka akan sangat sulit kawasan itu sukses menjadi sebuah daerah yang hidup. 

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengajak para pengusaha di Jabar untuk investasi di IKN agar proyek pembangunan IKN bisa sukses dan ramai.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News