Peringati HUT ke-77 RI, RSUI dan Perdosri Jaya Gelar Bakti Sosial Merdeka
jabar.jpnn.com, DEPOK - Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) bersama Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi (Perdosri) Jaya menggelar bakti sosial merdeka dan talkshow kesehatan gratis dalam menyambut Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Kegiatan bertajuk Bakti Sosial Merdeka yang dilakukan meliputi pemeriksaan kesehataan dan pengobatan gratis pada muskuloskelatal yaitu pada tulang, sendi bahu, tangan, pinggang, kaki, dan nyeri otot.
Selain itu, pihaknya juga memberikan pemeriksaan kepadatan tulang (osteoporosis) dan gula darah.
Ketua Perdosri Jaya Laura Djuriantina mengatakan Perdosri Jaya ingin berpartisipasi mengisi kemerdekaan melalui bakti sosial kepada masyarakat dengan memberikan pelayanan rehabilitasi medik secara gratis.
“Dalam kegiatan ini kami sampaikan, bahwa keluhan-keluhan yang sering terjadi tidak bisa disepelekan. Selain memberikan edukasi, para dokter rehabilitasi juga akan membantu memeriksa keluhan pasien agar dapat diberikan penanganan yang sesuai,” ujar Laura.
Direktur Umum dan Operasional RSUI Hermawan mengucapkan terima kasih kepada Perdosri Jaya yang telah mempercayakan RSUI untuk bersama mengadakan kegiatan bakti sosial.
“Pelayanan rehabilitasi medik yang diberikan secara gratis ini, kami harapkan dapat membantu masyarakat dalam mengurangi rasa nyeri muskuloskelatal,” ucapnya.
Dirinya juga menjelaskan bahwa RSUI siap membantu masyarakat jika diperlukan penanganan lebih lanjut, karena RSUI sudah memiliki SDM yang mempuni.
Memperingati HUT ke-77 RI , RSUI bersama dengan Perdosri Jaya menggelar bakti sosial merdeka dan talkshow kesehatan gratis bagi masyarakat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News