Banjir Bandang di Sumedang, Seorang Anak Hanyut Terbawa Arus
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Sebuah desa di Kabupaten Sumedang diterjang banjir bandang akibat meluapnya Sungai Cihonje, pada Rabu (4/5) pukul 17.00 WIB.
Dari kejadian tersebut, satu orang anak laki-laki dikabarkan terseret arus banjir dan belum ditemukan.
“Satu orang atas nama Aira Dewi Rahmayuda (13) terbawa hanyut pada saat kejadian,” kata Kepala Seksi Kedarutan Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat Hadi Rahmat dalam keterangan tertulisnya
Hadi menuturkan, penyebab banjir bandang di Desa Citengah, Kabupaten Sumedang Selatan dikarenakan intensitas hujan yang tinggi.
“Mengakibatkan meluapnya aliran sungai Cihonje,” tuturnya.
Pihaknya pun berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Sumedang dan saat ini tengah melakukan assessment di lokasi kejadian. (mcr27/jpnn)
Seorang anak laki-laki hanyut dalam peristiwa banjir bandang di Kabupaten Sumedang. Petugas masih lakukan pencarian.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News