Diundang Podcast Pablo Pablo Benua, Lisa Mariana Minta Bayaran Selangit!

Kamis, 24 April 2025 – 20:30 WIB
Diundang Podcast Pablo Pablo Benua, Lisa Mariana Minta Bayaran Selangit! - JPNN.com Jabar
Lisa Mariana di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (11/4). Foto: source for JPNN

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Lisa Mariana meminta bayaran selangit, saat diundang kreator konten sekaligus pengacara, Pablo Benua ke kanal YouTube Reyben Entertainment.

Alhasil, Pablo Benua pun membatalka rencananya untuk mengundang selebgram Lisa Mariana.

Keputusan itu diambil setelah terjadi ketidaksepakatan terkait bentuk penampilan dan nilai bayaran yang diminta Lisa.

Menurut Pablo, pihaknya awalnya berniat memberi ruang bagi Lisa untuk menyampaikan versinya terkait polemik dengan mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Sebelumnya, kanal yang sama juga sempat menghadirkan Ayu Aulia yang membahas isu terkait skandal Lisa Mariana.

"Dia minta budget. Itu sebenarnya bukan masalah buat kami, karena memang wajar kalau narasumber minta fee. Tetapi kami cukup kaget ketika disebut angkanya Rp 150 juta,” ujar Pablo.

Pablo menjelaskan pihaknya sempat melakukan negosiasi dan berhasil menurunkan angka bayaran menjadi Rp100 juta.

Namun, Pablo menyayangkan perubahan sikap Lisa yang kemudian hanya ingin hadir di studio.

Lisa Mariana meminta bayaran selangit, saat diundang kreator konten sekaligus pengacara, Pablo Benua ke kanal YouTube Reyben Entertainment
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News