Polisi Cari Tau Penyebab Kebakaran di Sukahaji Bandung

Kamis, 10 April 2025 – 16:20 WIB
Polisi Cari Tau Penyebab Kebakaran di Sukahaji Bandung - JPNN.com Jabar
Situasi di lokasi kebakaran kios yang terletak di kawasan Sukahaji, Jalan Terusan Pasirkoja, Kota Bandung pada Rabu (9/4/2025) malam. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Polisi memastikan akan melakukan penyelidikan terkait terbakarnya puluhan kios di kawasan Sukahaji, Jalan Terusan Pasirkoja, Kota Bandung, Rabu (9/4/2025) malam.

Kapolsek Babakan Ciparay Kompol Kurniawan mengatakan, penyelidikan ini untuk mencari tahu penyebab kebakaran hebat di lahan yang kini tengah bersengketa.

“Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan,” kata Kurniawan saat dikonfirmasi, Kamis (10/4).

Kata Kurniawan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap beberapa orang saksi yang ada di lokasi kejadian saat kebakaran terjadi.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,” ungkapnya.

Sementara itu, warga Sukahaji atas nama Nana (32) mengatakan, kebakaran ini berawal dari api yang membakar dua atau tiga lapak. Awalnya ia mendengar suara teriakan warga.

Dia mengira suara itu disebebkan karena adanya konflik antar warga. Sebab sedang ada sengketa lahan di kawasan tersebut.

Awalnya ia tak berani keluar meski hanya untuk mengecek. Namun ia nekat keluar rumah. Baru beberapa langkah dari teras rumah, Nana merasakan hawa panas.

Polisi tengah melakukan penyelidikan terkait terbakarnya puluhan kios di kawasan Sukahaji, Jalan Terusan Pasirkoja, Kota Bandung pada Rabu (9/4/2025) malam.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News