Lalu Lintas di Tol Jabodetabek dan Jabar Masih Tinggi Meski Libur Lebaran Usai

Selasa, 08 April 2025 – 20:30 WIB
Lalu Lintas di Tol Jabodetabek dan Jabar Masih Tinggi Meski Libur Lebaran Usai - JPNN.com Jabar
Pantauan lalu lintas di sejumlah Tol Jabodetabek dan Jawa Barat. Foto: Jasamarga

Jalur fungsional Japek II Selatan, dapat diakses melalui akses keluar Sadang di KM 76 Ruas Tol Cipularang arah Jakarta dan masuk ke jalur fungsional sesuai rambu yang tertera di lokasi.

Pengguna jalan yang melintasi jalur fungsional Japek II Selatan, nantinya dapat kembali memasuki jalan tol Jakarta-Cikampek melalui GT Cibatu dan GT Cikarang Timur.

Untuk memastikan kenyamanan pengguna jalan selama perjalanan arus balik, Jasa Marga telah menyiapkan beberapa titik rest area yang dapat dimanfaatkan pengguna jalan.

Untuk Ruas Tol Jagorawi arah ke Puncak, terdapat dua rest area yaitu di KM 38 dan KM 21. Bagi pengguna jalan yang hendak menuju Jakarta dari Bandung atau Rancaekek, rest area terdapat di KM 149, KM 125, KM 97, KM 88 dan KM 72.

Jika sudah terjadi antrean kendaraan di akses masuk rest area, maka pengguna jalan diimbau untuk menggunakan rest area berikutnya untuk menghindari hambatan di jalan tol.

Jasa Marga juga mengimbau kepada masyarakat, agar mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan dengan memastikan kondisi kendaraan siap jalan, kondisi pengemudi yang prima, memperhatikan kecukupan BBM dan saldo e-toll untuk kenyamanan perjalanan.

Gunakan satu e-toll yang sama untuk pembayaran di jalan tol dengan sistem transaksi tertutup seperti Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi serta Jalan Tol JORR II.

“Satu e-toll untuk bertransaksi ketika tapping di gerbang tol masuk dan menggunakan e-toll yang sama juga untuk tapping di gerbang tol keluar,” tandasnya. (mcr19/jpnn)

PT Jasa Marga mencatat masih terjadi peningkatan volume kendaraan arus balik lebaran, di Tol wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News