Hujan Deras yang Mengguyur Depok Sebabkan Tembok Rumah Warga Jebol

jabar.jpnn.com, DEPOK - Hujan deras yang mengguyur Kota Depok sejak Sabtu (8/3) siang menyebabkan terjadinya banjir di beberapa wilayah di Kota Depok.
Bahkan satu rumah di Perumahan RGS, yang berlokasi di H Kimah, RT 1, RW 1, Kelurahan Rangkapan Jaya, Pancoran Mas, Kota Depok temboknya jebol.
Pemilik rumah, Widodo (57 tahun) mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (8/3) sore.
Saat kejadian, dirinya bersama keluarga yang berjumlah empat orang sedang berada di dalam rumah.
Namun, hujan yang begitu deras, ada kali yang mengalami longsor, hingga reruntuhan material longsor menghambat arus air.
Sehingga, aliran kali yang berada persis di belakang rumahnya, langsung menghantam tembok rumah tersebut.
“Saat lagi hujan deras, tiba-tiba aja blesssss langsung jebol, seperti air bah,” ucapnya di lokasi kejadian, Sabtu (8/3) malam.
“Saya sempat pegangan, istri saya rangkul. Istri saya kebentur pintu, karena airnya deras banget,” lanjutnya.
Akibat hujan deras di Depok dan kali yang longsor menyebabkan tembok rumah warga jebol karena arus air yang begitu deras
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News