Pengelolaan Dana Sumbangan, Lazis Darul Hikam Meraih Predikat WTP

Sabtu, 14 Desember 2024 – 07:50 WIB
Pengelolaan Dana Sumbangan, Lazis Darul Hikam Meraih Predikat WTP - JPNN.com Jabar
Lazis Darul Hikam. Foto: Doc. Darul Hikam

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Lazis Darul Hikam membuktikan komitmennya dalam mengelola dana zakat, infak, dan sedekah dengan transparansi dan akuntabilitas. 

Dalam audit laporan keuangan tahun 2023, Lazis Darul Hikam berhasil meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). 

Audit ini dilakukan oleh auditor independen, Dr. Agus Widarsono, M.Si., Ak., CA., CPA., dan hasilnya diterbitkan pada 26 November 2024 lalu. 

Predikat WTP adalah pencapaian tertinggi dalam audit laporan keuangan yang menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan Lazis Darul Hikam telah sesuai dengan prinsip-prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia. 

Hasil ini menjadi bukti nyata bahwa Lazis Darul Hikam selalu berusaha menjaga integritas dalam mengelola amanah umat.

"Raihan predikat WTP ini merupakan bentuk tanggung jawab kami kepada masyarakat atas kepercayaan yang telah diberikan. Kami berkomitmen untuk terus mengelola dana zakat, infak, dan sedekah secara transparan, profesional, dan tepat sasaran," kata Direktur Lazis Darul Hikam dalam keterangannya, Sabtu (14/12). 

Dalam laporan audit, Agus Widarsono menyampaikan bahwa laporan keuangan Lazis Darul Hikam disusun dengan standar akuntansi yang tinggi dan mencerminkan posisi keuangan yang sehat.

"Hasil ini mencerminkan pengelolaan yang efektif dan akuntabel, yang sejalan dengan nilai-nilai amanah dalam lembaga pengelola zakat," ucap Agus. 

Lazis Darul Hikam meraih predikat WTP dalam hal pengelolaan dana sumbangan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News