Dongkrak Eksistensi Produk UMKM, BKPRMI Mart Kini Hadir di Kota Cimahi

Sabtu, 02 November 2024 – 11:27 WIB
Dongkrak Eksistensi Produk UMKM, BKPRMI Mart Kini Hadir di Kota Cimahi - JPNN.com Jabar
Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) ingin turut berkontribusi mengenalkan produk UMKM lokal melalui penyediaan mini market di Cimahi. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, CIMAHI - Pemerintah saat ini terus berupaya untuk mendongkrak eksistensi produk-produk UMKM lokal agar mampu bersaing dengan jenama dari pabrikan.

Dengan upaya itu, Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) ingin turut berkontribusi mengenalkan produk UMKM lokal melalui penyediaan mini market.

Mini market yang diresmikan pada Jumat 1 November 2024 itu memiliki nama BKPRMI Mart yang berdomisili di Ruko Jalan Cihanjuang Nomor 4, Cibabat, Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat.

Ketua Umum BKPRMI Jawa Barat, Oleh Soleh menuturkan, kehadiran BKPRMI Mart ini menjadi salah satu upaya untuk memberdayakan ekonomi ummat. 

Sehingga, BKPRMI tak hanya mandiri secara organisasi tetapi turut mengambil peran untuk memberdayakan guru ngaji, aktivis masjid, maupun masyarakat umum.

"Ini jadi upaya kami untuk pemberdayaan ekonomi ummat, guru-guru ngaji, aktivis masjid, bahkan masyarakat umum terutama yang berada di Kota Cimahi," kata Soleh dikutip pada Sabtu (2/11/2024).

Soleh memastikan, keberadaan BKPRMI Mart akan selalu berpihak pada produk UMKM lokal, anggota, maupun masyarakat khususnya yang berada Kota Cimahi.

Ia mengaku sudah menginstruksikan kepada pengelola BKPRMI Mart untuk segera memetakan para pelaku UMKM di Kota Cimahi. Sebab, Soleh ingin BKPRMI Mart ini menjadi jembatan untuk mengenalkan maupun memperjualbelikan produk UMKM lokal.

Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) ingin turut berkontribusi mengenalkan produk UMKM lokal melalui penyediaan mini market.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News