Kemenkominfo Gandeng Disdik Tingkatkan Literasi Digital Pelajar di Kabupaten Bekasi
jabar.jpnn.com, KABUPATEN BEKASI - Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo) berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi melaksanakan Seminar Literasi Digital Sektor Pendidikan untuk meningkatkan literasi digital di segmen pendidikan.
Kegiatan ini mengangkat tema Digital Safety 101: Dasar Keamanan Akun Media Sosial, dilaksanakan di SMA 1 Cikarang Utara.
Seminar ini pun diikuti oleh ratusan tenaga pendidik dan juga siswa-siswi se Kabupaten Bekasi khususnya wilayah Cikarang dan Sukatani serta diisi oleh kesenian tari dan band Juicy Luicy.
Baca Juga:
Ketua Umum Sobat Cyber Indonesia Virna Lim mengatakan berekspresi di media sosial adalah hak yang diberikan oleh teknologi digital untuk berbagi pendapat, ide, dan kreativitas.
Namun, lanjut Virna, melalui hak yang ada, perlu menjadi perhatian untuk menjaga keamanan pada media sosial.
"Pentingnya menjaga keamanan akun media sosial untuk mencegah berbagai masalah yang timbul dari penggunaan media sosial, seperti cyberbullying, penipuan online, dan kekerasan siber," ujar Virna.
Menurutnya, setiap platform media sosial memiliki fitur keamanan yang berbeda.
"Beberapa platform memberikan lebih banyak kendali atas privasi daripada yang lain dan generasi yang berbeda memiliki preferensi yang berbeda dalam menggunakan media sosial," kata Virna.
Kemenkominfo berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi melaksanakan Seminar Literasi Digital Sektor Pendidikan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News