Datang ke SMKN 3 Kota Bogor, Dokter Rayendra Berbagi Tips Tentang Wirausaha dan Kesehatan Mental

Minggu, 16 Juni 2024 – 13:30 WIB
Datang ke SMKN 3 Kota Bogor, Dokter Rayendra Berbagi Tips Tentang Wirausaha dan Kesehatan Mental - JPNN.com Jabar
Dokter Raendi Rayendra berfoto bersama dengan para siswa SMKN 3 Kota Bogor. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Dokter spesialis kulit dan kelamin Dr. Raendi Rayendra menjadi narasumber dalam kegiatan Youth For Pancasila di Aula SMKN 3 Kota Bogor pada Sabtu (15/6).

Kegiatan yang bertajuk 'With Mental Healt be Better Leader, Business and Time' ini dihadiri pengurus OSIS dari SMA dan SMK se-Kota Bogor.

Dalam kegiatan yang digelar oleh Komunitas Intelektual Muda ini, Dr. Rayendra memberikan materi mengenai kewirausahaan dan kesehatan mental.

Untuk itu, Rayendra menekankan pentingnya peran kesehatan mental bagi generasi muda, terutama dalam menghadapi persaingan di dunia kerja. 

"Kesehatan mental sangat penting, karena ini akan mempengaruhi bagaimana mereka menghadapi dunia kerja yang penuh persaingan. Kita tahu bahwa persaingan di dunia kerja sering kali keras, sehingga mereka harus mengerti, terbuka dan mulai membangun sistem dukungan dalam lingkungan mereka agar siap bersaing di masa depan," kata Dr. Rayendra.

Rayendra juga mengajak para siswa untuk memahami bahwa setiap masalah pasti memiliki solusi. Dia juga memberi pesan supaya jangan pernah menyendiri jika menghadapi masalah. 

"Menyendiri hanya akan menambah risiko stres dan depresi. Sebaliknya, dengan memiliki teman yang positif dan lingkungan yang baik, kita dapat mengurangi risiko gangguan mental," katanya.

Dia menjelaskan bahwa pentingnya menjalin banyak pertemanan yang bernilai positif dan tidak ragu untuk berbagi masalah dengan orang terdekat seperti orang tua atau saudara kandung. 

Datang ke SMKN 3 Kota Bogor, Dr. Raendi Rayendra bagikan tips kewirausahaan dan kesehatan mental kepada para siswa
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News