Seluruh Biaya Pengobatan Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Ditanggung Negara

Senin, 13 Mei 2024 – 14:30 WIB
Seluruh Biaya Pengobatan Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Ditanggung Negara - JPNN.com Jabar
Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Brimob, AKBP dr. Taufik Ismail. Foto : Lutviatul Fauziah/jpnn

jabar.jpnn.com, DEPOK - Rumah Sakit Bhayangkara Brimob menyebut biaya pengobatan bagi siswa yang mengalami luka akibat kecelakaan bus SMK Lingga Kencana akan ditanggung.

Kepala Rumah Sakit Bhayangkara Brimob, AKBP dr. Taufik Ismail menuturkan bahwa rata-rata pasien yang ditanganinya mengalami patah tulang.

“Iya patah tulang, karena kalau kecelakaan itu rata-rata korban mengalami trauma dan patah tulang,” ucapnya, Senin (13/5).

Sehingga pihaknya melakukan operasi dan memberikan trauma healing bagi para korban.

Kemudian, untuk pembiayaannya, Taufik mengatakan hal tersebut akan ditanggung oleh negara.

“Untuk pembiayaan para korban ini kemarin kami dapat informasi ditanggung oleh Jasa Raharja,” ucapnya.

Kemudian, jika biaya tersebut masih dianggap belum mencukupi, maka Pemerintah Kota (Pemkot) Depok akan menanggungnya.

“Bila tidak mencukupi, akan ditanggung oleh Pemda Depok,” terangnya.

Semua biaya pengobatan korban kecelakaan bus SMK Lingga Kencana yang mengalami luka-luka akan ditanggung oleh PT Jasa Raharja dan Pemkot Depok
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News