Diterjang Angin Kencang, Papan Reklame Setinggi 10 Meter Roboh Menimpa Mobil
jabar.jpnn.com, DEPOK - Sebuah papan reklame setinggi 10 meter roboh hingga menimpa mobil di kawasan Parung Bingung, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Kamis (18/4).
Salah satu warga, Tri, menuturkan papan reklame tersebut roboh akibat diterpa angin kencang saat hujan deras.
“Angin kencang sama angin tadi, anginnya muter jadi langsung jatuh,” ucapnya.
Dia menuturkan papan reklame tersebut memiliki ketinggian 10 meter.
Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi menerangkan bahwa satu mobil yang melinatas terkena imbas dari robohnya papan reklame tersebut.
“Ada korban kendaraan R4 Kijang Inova dengan nopol B 1408 CYG kerusakan atas pintu tengah samping kiri,” terangnya.
Baca Juga:
Hingga kini, Tim Damkar Depok masih melakukan evakuasi papan reklame tersebut.
“Kami sudah menghubungi Damkar biar segera dievaskuasi. Petugas kami juga ada di lokasi untuk mengatur lalu lintas,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)
Sebuah papan reklame setinggi 10 meter roboh akibat hujan deras disertai dengan angin kencang yang terjadi di Kota Depok pada Kamis sore dan menimpa satu mobil
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News