Kapolres Depok Larang Masyarakat Konvoi di Malam Takbiran

Selasa, 09 April 2024 – 15:30 WIB
Kapolres Depok Larang Masyarakat Konvoi di Malam Takbiran - JPNN.com Jabar
Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN

jabar.jpnn.com, DEPOK - Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana mengimbau agar masyarakat tidak melakukan konvoi pada malam takbiran.

Kombes Pol Arya Perdana menuturkan dalam merayakan Idulfitri, dia mengajak masyarakat merayakan dengan hikmat.

“Diusahakan merayakan dengan hikmat, tanpa ada ramai-ramai konvoi pada malam takbiran,” ucapnya, Selasa (9/4).

Dia mengatakan karena konvoi sangat mengganggu, membahayakan, dan dapat memicu terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Karena konvoi mengganggu pengguna jalan, mengganggu masyarakat sekitar, dan berpotensi terjadi kerawanan. Seperti tawuran, menyalakan petasan, hingga kecelakaan lalu lintas,” tuturnya.

Nantinya, jika pihaknya menemukan ada konvoi pada malam takbiran maka akan dibubarkan.

“Kalau ada konvoi, maka kami berupaya untuk menghentikannya,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)

Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana mengimbau masyarakat tak melakukan konvoi pada malam takbiran nanti

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News