Pameran 'Bulan Terbit' Cerminkan Kearifan Nilai-nilai Islam di Atas Medium Kanvas 

Minggu, 17 Maret 2024 – 20:45 WIB
Pameran 'Bulan Terbit' Cerminkan Kearifan Nilai-nilai Islam di Atas Medium Kanvas  - JPNN.com Jabar
Pengunjung sedang melihat salah satu karya seni lukis dalam pameran 'Bulan Terbit' yang diikuti 75 seniman di Grey Art Gallery, Jalan Braga, Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Di bulan Ramadan ini, Grey Art Gallery Bandung menghadirkan sebuah pameran karya lukis bernuansa islami. 

Dalam tajuk 'Bulan Terbit', pameran ini menampilkan 85 karya dari 75 seniman. Pameran ini berlangsung pada 15 Maret - 14 April 2024.

Kurator Wildan F Akbar pun mengisahkan awal mula membuat pameran bernuansakan Islami yang diharapkan bisa meramaikan khasanah seni rupa Indonesia. 

Wildan mengatakan, para seniman yang terlibat dalam pameran ini tidak hanya berlatarkan pendidikan seni saja. Beberapa diambil para santri yang masih mengenyam ilmu di pondok pesantren. 

Tidak hanya seniman muslim, tapi ada sekitar 20 seniman non-muslim yang ikut terlibat dalam proses kreatif pameran 'Bulan Terbit'. 

"Delapan tahun fokus di seni rupa islami, pameran ini coba mengombinasikan perupa akademis dan juga seniman otodidak. Mengundang seniman kalangan santri, kemudian 15-20 seniman non-muslim yang ikut berpartisipasi," kata Wildan ditemui di Grey Art Gallery, Jalan Braga, Kota Bandung, Minggu (17/3). 

Karya-karya yang dipamerkan di sini mencerminkan keindahan, kearifan, dan kedalaman nilai-nilai Islam. 

Dari kaligrafi yang indah hingga karya-karya instalasi yang menghadirkan pengalaman spiritualitas. 

Pameran seni lukis Islami bertajuk 'Bulan Terbit' hadir di Grey Art Gallery Bandung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News