Beredar Surat Polres Cimahi Minta Data Lengkap Petugas KPPS, Begini Penjelasan Polda Jabar

Jumat, 09 Februari 2024 – 15:31 WIB
Beredar Surat Polres Cimahi Minta Data Lengkap Petugas KPPS, Begini Penjelasan Polda Jabar - JPNN.com Jabar
Surat permintaan data KPPS yang dikeluarkan Sat Intelkam Polres Cimahi. Foto: sources for jpnn

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Beredar surat yang dikeluarkan oleh Sat Intelkam Polres Cimahi dan ditujukan pada Ketua KPU Kota Cimahi, dengan maksud meminta data nama dan nomor ponsel para petugas KPPS yang bertugas di TPS.

Surat dengan nomor B/II/IPP.1./2024/Intelkan tersebut dibuat pada bulan Februari 2024 dan ditandatangani langsung oleh Kepala Sat Intelkam Polres Cimahi AKP Dody Hermawan.

Dalam surat itu juga dituliskan bahwa surat itu dibuat dengan tujuan untuk memudahkan koordinasi selama kegiatan pengamanan tahapan pemungutan suara Pemilu.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo pun mengonfirmasi kebenaran adanya surat dari Polres Cimahi tersebut.

Menurut dia, surat tersebut dikeluarkan dengan maksud memudahkan koordinasi pengamanan semata dan tak ada tujuan dan maksud lain.

“Jadi, itu bertujuan untuk pengamanan dan tidak ada yang lain,” kata Ibrahim di Bandung, Jumat (9/2).

Ibrahim menerangkan, permintaan nomor ponsel petugas KPPS bergantung pada kebutuhan pengamanan tiap anggota.

Dengan demikian, tidak seluruh Polres di wilayah hukum Polda Jabar meminta nomor ponsel petugas KPPS.

Beredar surat yang dikeluarkan oleh Sat Intelkam Polres Cimahi dan ditujukan pada Ketua KPU Kota Cimahi untuk meminta nomor kontak petugas KPPS.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News