Lihat Tuh! Puluhan Wali Murid SDN Pondok Cina 1 Menggelar Tasyakuran di Trotoar Sekolah
jabar.jpnn.com, DEPOK - Sambut hari ulang tahun ke-78 SDN Pondok Cina 1, puluhan orang tua siswa menggelar tasyakuran di trotoar dekat sekolah pada Jumat (5/1).
Kegiatan tersebut dilakukan di trotoar lantaran gerbang sekolah dalam kondisi digembok, sehingga para orang tua siswa tidak bisa mengadakan kegiatan di sekolah.
Tampak para orang tua juga membawa poster yang berisi kekecewaan dengan kondisi 78 tahun SDN Pondok Cina 1.
Kemudian, para orang tua siswa mencari alas duduk di trotoar, agar acara tersebut dapat tetap bisa terselenggara.
Acara tasyakuran tersebut diisi dengan doa, serta penyampaian rasa kekecewaan oleh orang tua siswa.
“Tanggal 8 pembelajran dipindah ke SDN Pondok Cina 5. Apakah ibu-ibu ada yang diajak berdialog oleh Pemkot?,” ucap seorang wali murid saat acara.
Baca Juga:
"78 tahun pendidikan diabaikan," sahut wali murid.
Selain itu, kegiatan tasyakuran juga diisi dengan pemotongan kue, dan mereka berharap kondisinya dapat kembali membaik. (mcr19/jpnn)
Sambut hari ulang tahun ke-78 SDN Pondok Cina 1, puluhan orang tua siswa menggelar tasyakuran di trotoar dekat sekolah.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News