Mohammad Idris Tinjau Pembangunan Taman Alun-alun dan Hutan Kota Depok dengan Bersepeda

Selasa, 26 Desember 2023 – 18:30 WIB
Mohammad Idris Tinjau Pembangunan Taman Alun-alun dan Hutan Kota Depok dengan Bersepeda - JPNN.com Jabar
Wali Kota Depok, Mohammad Idris saat menjinau pembangunan Taman Alun-alun dan Hutan Kota Depok dengan bersepeda. Foto : Diskominfo Depok

jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok, Mohammad Idris, meninjau pembangunan Taman Alun-alun dan Hutan Kota Depok wilayah barat tepatnya dekat Situ Tujuh Muara, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok.

Dirinya memantau progres pembangunan fisik di Taman Alun-alun tersebut dengan bersepeda memanfaatkan hari cuti bersama Natal pada 26 Desember 2023.

Orang nomor satu di Kota Depokmemulai rute bersepeda dari kantor Kecamatan Bojongsari ke Taman Alun-alun dan Hutan Kota Depok sejauh 4,2 kilometer.

“Kita ini istilahnya last minutes, tadi sudah saya klarifikasi dan mereka mengonfirmasi bahwa sekarang sesuai dengan penjelasan dari konsultan pengawasnya sudah 96 persen,” ucap Idris, Selasa (26/12).

Menurutnya, sisa penyelesaian pekerjaan proyek Taman Alun-alun ini sebesar 4 persen, meliputi area ekspresi dan teater.

“Area ini (area ekspresi dan teater) dikerjakan belakangan, karena dahulu ini tempat mobil dan beberapa alat berat untuk menyelesaikan pekerjaan semuanya, jadinya terakhir yang 4 persen itu nanti ruang sama kios-kios UMKM,” terangnya.

Idris mengungkapkan, seluruh area Taman Alun-alun dan Hutan Kota Depok bisa digunakan oleh anak muda, karena terfasilitasi oleh Wi-Fi gratis, ada juga ruang ekspresi yang diisi panggung, dan penyediaan panggung teater.

“Juga tempat bermain futsal, nanti akan dilihat suasananya kalau sudah jadi bisa diadakan tambahan-tambahan yang sifatnya permainan anak-anak atau kreasi anak muda yang sifatnya fisik. Kalau yang sifatnya digitalisasi ya bisa menggunakan ruang-ruang yang memang bisa dimanfaatkan, termasuk ruang depan UMKM ini bisa juga dimanfaatkan sebagai co-working space,” pungkasnya. (mcr19/jpnn).

Wali Kota Depok, Mohammad Idris tinjau pembangunan Taman Alun-alun dan Hutan Kota yang berlokasi di Situ Tujuh Muara dengan bersepeda.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News