Tagihan Air PDAM Kota Depok Sentuh Rp 2 Juta Lebih, Thomas Band Gigi: Saya Seperti Diperas!

Rabu, 08 November 2023 – 18:30 WIB
Tagihan Air PDAM Kota Depok Sentuh Rp 2 Juta Lebih, Thomas Band Gigi: Saya Seperti Diperas! - JPNN.com Jabar
Ilustrasi uang rupiah. Foto: Ricardo/JPNN

jabar.jpnn.com, DEPOK - Salah satu personel grup band Gigi, Thomas Ramdhan merasa heran dengan pihak PT Tirta Asasta selaku perusahaan daerah air minum (PDAM) Kota Depok.

Hal itu terjadi lantaran dirinya merasa mendapatkan tagihan yang tidak wajar. Hal tersebut disampaikannya, melalui akun Instagram pribadinya @thomasramdhan.

Dalam video tersebut, dirinya menyampaikan pengalamannya, dalam satu bulan, tagihan air miliknya bisa tembus di kisaran Rp 2 juta lebih.

Padahal, dirinya mengaku hanya tinggal berdua bersama sang istri di rumahnya tersebut.

“Saya jadi pelanggan bulan Januari 2023, setelah itu baru saya bayar billing pertama bulan Februari dengan jumlah pembayaran Rp 88 ribu, selanjutnya masih enggak beda jauh bulan ketiga hanya Rp 100.800 sekian,” kata Thomas dalam video yang diunggah.

Kemudian, dia mengaku pada bulan keempat dan kelima masih belum ada kenaikan, dan saat bulan kedelapan kenaikan itu mendekati Rp 664.000.

“Bulan sembilan itu tiba-tiba billingnya sangat-sangat tidak masuk akal, yakni Rp 2.148.000, saya masih diem,” tuturnya.

Namun, di bulan berikutnya juga mengalami peningkatan. Akhirnya, dia mengirimkan pesan WhatsApp ke PT Tirta Asasta untuk mengkonfirmasi kejadian tersebut.

Personil grup band Gigi, Thomas Ramdhan merasa heran dengan tagihan pihak PDAM PT Tirta Asasta yang tak wajar hingga Rp 2 juta lebih.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News