2 Jenazah Pria yang Terlantar di Musala Bandung Akhirnya Dimakamkan

Minggu, 01 Oktober 2023 – 11:45 WIB
2 Jenazah Pria yang Terlantar di Musala Bandung Akhirnya Dimakamkan - JPNN.com Jabar
Ilustrasi jenazah. Foto: dok JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Proses pemakaman dua jenazah pria di Kabupaten Bandung yang sempat terkendala biaya, akhirnya dimakamkan. 

Setelah satu hari disimpan di musala, sukarelawan yang mengurus jenazah mendapatkan bantuan dari sejumlah pihak untuk proses pemakaman. 

Kedua jenazah itu sebelumnya disimpan di sebuah musala di Jalan Kiastramanggala No 9, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung pada Jumat (29/9). 

Dua bulan sebelumnya, mereka yang hidup sebatang kara tinggal di Rumah Singgah Baraya Ojol Bandung Selatan (BOBS) Peduli. 

BOBS merupakan gerakan kolektif untuk menyediakan tempat tinggal di Baleendah, Kabupaten Bandung bagi orang-orang yang tidak mampu, terlantar, hingga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). 

Sukarelawan sekaligus pengurus BOBS Hary Kurniawan Hamidjaja mengatakan kedua jenazah tersebut berusia 30 dan 50 tahun. 

Mereka dibawa ke rumah singgah setelah pihak BOBS mendapat informasi ada orang terlantar. 

Saat dibawa ke rumah singgah, pria yang berusia 30 tahun mengeluhkan sakit di bagian perut dan luka-luka di bagian kakinya, serta kerap kejang-kejang. 

Dua jenazah pria di Kabupaten Bandung yang sempat terlantar karena terkendala biaya akhirnya dimakamkan, berkat bantuan dan urunan masyarakat.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News