Dukung Kemandirian Teknologi Dalam Negeri, PT INTI Rilis Tujuh Produk Digital
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - PT Industri Telekomunikasi Indonesia (INTI) mendukung kemandirian teknologi dalam negeri dengan memproduksi berbagai produk digital .
Pada momen Hari Kemerdekaan ke-78 RI, PT INTI merilis tujuh produk digital dengan tajuk 'Seven Digital Genuine Products'.
Produk digital ini merupakan hasil kolaborasi perusahaan plat merah PT INTI bersama putra putri terbaik Indonesia, serta partner berskala global, mulai dari riset, rancang bangun, arsitektur, pembuatan komponen, hingga pengembangan aplikasi.
"Kami berharap aksi korporasi yang dihelat PT INTI pada momen HUT RI akan menjadi jalan terbentuknya kurva positif untuk keberlanjutan bisnis perusahaan, sekaligus berdampak pada perkembangan industri digital di taraf nasional, dalam sekian dekade mendatang," kata Direktur Utama PT INTI Edi Witjara dalam keterangannya, Selasa (18/8).
Edi menambahkan, launching ini secara spesifik direalisasikan untuk mendukung program strategis INTI Reborn, sekaligus menjadi jalan untuk mendukung kemandirian teknologi dalam negeri.
INTI Reborn juga mendukung produk lokal yang andal, serta membangun daya saing Indonesia di kancah global terutama dalam penguasaan teknologi untuk market lokal.
Baca Juga:
Adapun tujuh teknologi yang dirilis didominasi oleh perangkat lunak atau aplikasi yang mempermudah sistem perkantoran.
Ketujuh aplikasi itu di antaranya, Beauty of Indonesia, INTICloud, I-Office, INTI-Key Security System, TKDN CCTV & Access, Smart Meter Gas dan Listrik.
Pada momen Hari Kemerdekaan, PT INTI rilis tujuh produk digital yang memudahkan sistem perkantoran .
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News