Pos Indonesia Komitmen Perkuat Industri Logistik di Semua Wilayah Indonesia
Direktur Pos Ditjen PPI Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI, Gunawan Hutagalung mengatakan, pihaknya sebagai regulator terus mendorong industri logistik Tanah Air terus berkembang. Layanan Pos terus diperkuat seiring berkembangnya potensi sektor ini.
Sektor transportasi dan pergudangan naik dari 3,24 persen pada 2021 menjadi 19,87 persen pada 2022 lalu.
"Saat ini, sektor transportasi dan pergudangan menjadi kontributor pertumbuhan ekonomi nasional dengan sub sektornya yang pulih dan tumbuh tinggi. Sub-sektor Pos dan Kurir sendiri memberikan kontribusi menjanjikan dilihat dari share terhadap sektor transportasi dan pergudangan," bebernya.
Dia berharap, Pos Indonesia sebagai BUMN yang bergerak di bidang jasa kurir dan logistik mampu menjadi kurir and logistic solutions bagi masyarakat, kementerian, lembaga, departemen, dan pemerintahan daerah.
Masyarakat diminta menggunakan berbagai layanan pos di Indonesia. (mcr19/jpnn)
Pos Indonesia menggelar Logistic Day, demi mendorong industri logistik di Tanah Air.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News