Rp21 Miliar Digelontorkan Pemerintah Demi Membangun Apartemen Transit Purwakarta
Menurut dia apartemen transit tersebut merupakan satu di antara empat apartemen yang dibangun pemerintah.
Empat apartemen transit lainnya ialah Solokan Jeruk dan Rancaekek Kabupaten Bandung, Batujajar Kabupaten Bandung Barat, serta di Ujung Berung Kota Bandung
Hunian itu dinamai apartemen transit lantaran penghuni apartemen tersebut bersifat sementara dan tidak bisa menetap selamanya.
"Jadi, paling lama itu dua periode masa jabatan atau 10 tahun, dengan masa tinggal satu periode lima tahun," katanya.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jabar, Rachmat Taufik Garsadi, mengatakan untuk apartemen transit Cibatu Purwakarta penghuninya tidak dikhususkan kalangan buruh. Masyarakat lainnya yang berpenghasilan rendah juga bisa menempati apartemen transit itu.
"Bagi yang berminat, silakan mendaftar," katanya.
Disebutkan, selain harus membayar sewa sebesar Rp250-300 ribu per bulan, nantinya penghuni apartemen itu juga diwajibkan menabung.
Nominal tabungannya ialah 10 persen dari penghasilan atau sekitar 200 ribu per bulan. Tujuan menabung itu ialah, agar nantinya penghuni apartemen transit bisa lebih siap membeli rumah, demikian Rachmat Taufik Garsadi. (antara/jpnn)
Pemerintah menggelontorkan anggaran sekitar Rp21 miliar untuk pembangunan rumah susun sederhana sewa atau apartemen transit di zona industri di Purwakarta.
Redaktur & Reporter : Yogi Faisal
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News