Buah Manis Kerja Sama Indonesia-Australia, Kota Depok Bakal Punya Rumah Sakit Bertaraf Internasional
Dengan kapasitas tempat tidur sebanyak 200 unit, termasuk unit-unit khusus seperti tempat tidur isolasi yang canggih dan unit perawatan intensif, diharapkan memiliki kemampuan untuk menyediakan lebih dari 30 ribu kunjungan rawat jalan per tahun, dan lebih dari 3 ribu hari rawat inap pada tahun pertama operasinya.
Ciri khas dan keunggulan lain dari Aspen Medical Hospital Depok adalah akan didirikan International Institute for Diabetes, sehingga dapat menyediakan perawatan khusus bagi penderita diabetes. Institusi ini juga akan mendapatkan Akreditasi Internasional Diabetes Care dan hadir sebagai pilihan utama untuk pengobatan diabetes di Depok dan seluruh Indonesia.
Selain diabetes, Aspen Medical Hospital Depok juga akan memiliki pusat Nefrologi dan Hipertensi, Endokrinologi, dan Gastro-hepatologi yang akan mampu menyediakan layanan kesehatan komprehensif untuk menjawab tingginya permintaan masyarakat terhadap ketiga perawatan khusus tersebut. (mcr19/jpnn)
Aspen Medical Hospital akan menjadi rumah sakit internasional pertama di Kota Depok, yang dibangun dari hasil kerjasama Australia dan Indonesia.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News