Hujan Deras, Akses Jalan Warga Ciumbuleuit Terputus

Jembatan itu kini tak bisa diakses sebab tebing yang masih rapuh dan belum diperbaiki.
Alhasil, warga di RT 1 harus melalui jalan lain yang lebih jauh apahila hendak menuju jalan utama.
"Warga ada yang ke sini, ke sana ada, enak ke sini lebih dekat (jembatan). Kalau gini harus berkeliling agak jauh," ucapnya.
Lebih lanjut, kata Encang, pihaknya sudah melaporkan kejadian ini kepada petugas setempat, namun perbaikan tidak maksimal.
Ia berharap, pemerintah serius memperbaiki tebing yang longsor itu.
"Kami maunya dicor, ini baru ditutup aja sama karung. Soalnya belum pernah (diperbaiki), hanya diberi karung, harusnya dicor sama semen supaya kuat, pas musim hujan tanahnya labil, roboh lagi, robkh lagi," jelasnya. (mcr27/jpnn)
Tebing di jembatan Ciumbuleuit, RT 01 RW 08, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung ambrol dan membuat akses jalan terputus.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News