Pemilu 2024: Sebanyak 1.090 Warga Binaan Lapas Karawang Terdaftar Sebagai Pemilih

Jumat, 26 Januari 2024 – 08:00 WIB
Pemilu 2024: Sebanyak 1.090 Warga Binaan Lapas Karawang Terdaftar Sebagai Pemilih - JPNN.com Jabar
Ilustrasi Pemilu 2024. Foto: Ricardo

Ia memutuskan untuk menjadi petugas Lapas Warung Bambu sebagai kpps di tps khusus Lapas, karena atas pertimbangan keamanan dan ketertiban.

"Kami tidak mau ada banyak orang yang nantinya keluar masuk saat hari pemungutan suara, jika kpps-nya dari luar Lapas," katanya.

Begitu juga dengan para saksi partai yang ditempatkan di TPS Khusus Lapas Warung Bambu, disampaikan agar datang tepat waktu. Bahkan pihak Lapas akan menanggung kebutuhan makan dan minumnya selama bertugas, agar tidak keluar-masuk Lapas.

Ketua KPU Karawang Mari Fitriana, mengatakan bahwa pada hari ini pihaknya telah melantik secara serentak 48.230 anggota dan Ketua kpps di 309 desa yang tersebar di 30 kecamatan sekitar Karawang.

"Semoga seluruh kpps di Karawang dapat menjalankan tugas dengan amanah, menjaga integritas dan dapat bertanggungjawab," katanya. (antara/jpnn)

Sebanyak 1.090 warga binaan Lapas Kelas IIA Warung Bambu, Kabupaten Karawang dipastikan akan menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

Redaktur & Reporter : Yogi Faisal

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News