RS Al Ihsan Kabupaten Bandung Rawat Pasien Omicron, Begini Kondisinya
jabar.jpnn.com, KABUPATEN BANDUNG - Rumah Sakit Al Ihsan, Kabupaten Bandung sedang merawat sejumlah pasien yang terpapar virus covid-19 varian omicron.
Direktur Utama (Dirut) RSUD Al Ihsan Dewi Basmala mengatakan, pasien Omicron di Kabupaten Bandung kini kondisinya dalam perawatan.
"Iya betul sudah ada paisen terpapar varian omicron," ujar Dewi dikonfirmasi, Senin (10/1).
Sementara itu, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil membenarkan telah terjadi transmisi lokal Covid-19 varian Omicron di wilayah Jabar, tepatnya di Kabupaten Bandung.
"Iya di Al Ihsan (pasien omicron), ada empat orang," kata Ridwan Kamil di Cileunyi, Kabupaten Bandung.
Kendati demkian, pihaknya belum tau pasti bagaimana kronologis kejadian atau riwayat perjalanan dari pasien yang terpapar omicron tersebut.
"Belum ada laporan, eta ti mana kumaha (itu dari mana dan bagaimana), tetapi yang namanya omicron semua bocornya dari bandara atau perbatasan. Nanti dilaporkan sumber pelaporannya," ujarnya.
Menurut pria yang karib disapa Kang Emil itu, sejak awal pihaknya sudah bersiaga bila terjadi transmisi lokal virus omicron di Jabar.
RS Al Ihsan tengah merawat sejumlah pasien terkonfirmasi virus covid-19 varian Omicron di Kabupaten Bandung. Begini kondisi pasiennya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News